Monthly Archives: Agustus 2011

Motogp : Sirkuit Misano … Kenangan Pahit Shoya Tomizawa

Kawan-kawan, sirkuit Misano adalah salah satu sirkuit track tercepat, di sirkuit ini juga Shoya Tomizawa meregang nyawa, semoga di gelaran motogp tanggal 4 September mendatang kejadian serupa tidak terulang lagi. Untuk mengenal sirkuit ini, mang uDien copas habis sajah dari otomotif.net semoga bermanfaat. Baca lebih lanjut

Rossi “Mudik” dengan Banyak Masalah …

Indianapolis adalah mimpi terburuk bagi Rossi, start di posisi ke-14, Rossi harus kecewa melewati garis finish di posisi kesepuluh, bahkan Rossi tidak lebih baik dari Bautista, Colin Edwards, Randi de puniet dan Hiroshi Aoyama. Rossi yang jika ditanya oleh wartawan selalu mengatakan bahwa “dirinya dan Ducati sudah lebih baik”, ternyata sampai saat ini belum juga membuktikan ucapannya bahkan Ducati semakin jeblok. Baca lebih lanjut

Kalender Motogp 2011 : 6 Race Tersisa …

Kalender MotoGP 2011

No  Seri Tanggal Sirkuit  Pemenang Seri
1.  MotoGP Qatar* 20 Maret 2011 Losail  Casey Stoner
2.  MotoGP Spanyol 03 April 2011 Jerez  Jorge Lorenzo
3.  MotoGP Portugal 01 Mei 2011 Estoril Dani Pedrosa
4.  MotoGP Perancis 15 Mei 2011 Le Mans Casey Stoner
5.  MotoGP Spanyol 05 Juni 2011 Catalunya Casey Stoner
6.  MotoGP Inggris 12 Juni 2011 Silverstone Casey Stoner
7.  MotoGP Belanda** 25 Juni 2011 TT Assen Ben Spies
8.  MotoGP Italia 03 Juli 2011 Mugello Jorge Lorenzo
9.  MotoGP Jerman 17 Juli 2011 Sachsenring Dani Pedrosa
10.  MotoGP Amerika*** 24 Juli 2011 Laguna Seca Casey Stoner
11.  MotoGP Ceko 14 Agustus 2011 Brno Casey Stoner
12.  MotoGP Amerika 28 Agustus 2011 Indianapolis Casey Stoner
13.  MotoGP Italia 04 September 2011 Misano
14.  MotoGP Spanyol 18 September 2011 Motorland Aragon
15.  MotoGP Jepang 02 Oktober 2011 Motegi
16.  MotoGP Australia 16 Oktober 2011 Philip Island
17.  MotoGP Malaysia 23 Oktober 2011 Sepang
18  MotoGP Spanyol 06 November 2011 Valencia

Seuntai Do’a di Akhir Ramadhan Menyambut Iedul Fitri

Selamat Hari Raya Iedul Fitri 1432 H Warung uDien d’kab mengucapkan “MOHON MAAF LAHIR BATHIN”

TAQOBALALLOOHU MINNA WA MINKUM, SHIAMANAA WA SHIAAMAKUM

DENGAN PENUH RENDAH HATI KUTUNDUKKAN WAJAH, DENGAN PENUH HARAP TANGAN MENENGADAH, JIWA DAN RAGA KEPADA-MU (YA ALLOH) KAMI PASRAH


Allohumma sholliy ‘alaa Muhammad wa ‘alaa aalihii wa shohbihi wa ummatihii ilaa yaumil qiyamah

اَللَّهُمَّ انْصُرْنَا فَاِنَّكَ خَيْرُ النَّاصِرِيْنَ وَافْتَحْ لَنَا فَاِنَّكَ خَيْرُ الْفَاتِحِيْنَ وَاغْفِرْ لَنَا فَاِنَّكَ خَيْرُ الْغَافِرِيْنَ وَارْحَمْنَا فَاِنَّكَ خَيْرُ الرَّاحِمِيْنَ وَارْزُقْنَا فَاِنَّكَ خَيْرُ الرَّازِقِيْنَ وَاهْدِنَا وَنَجِّنَا مِنَ الْقَوْمِ الظَّالِمِيْنَ وَالْكَافِرِيْنَ.

Ya Allah, tolonglah kami, sesungguhnya Engkau adalah sebaik-baik pemberi pertolongan. Menangkanlah kami, sesungguhnya Engkau adalah sebaik-baik pemberi kemenangan. Ampunilah kami, sesungguhnya Engkau adalah sebaik-baik pemberi ampunan. Rahmatilah kami, sesungguhnya Engkau adalah sebaik-baik pemberi rahmat. Berilah kami rizki sesungguhnya Engkau adalah sebaik-baik pemberi rizki. Tunjukilah kami dan lindungilah kami dari kaum yang dzalim dan kafir. Baca lebih lanjut

Motogp Indianapolis 2011 : Ducati Jeblok, M1 Pasrah, Simoncelli Kayak Keong … Stoner Mampu Taklukkan Si Badai Ike

Ketiduran euy, selepas taraweh langsung blek,:mrgreen: pas bangun kebagian 6 lap terakhir – lumayanlah bisa menyaksikan detik-detik terakhir balapan dan nongton podium tentunya. Yang jelas Stoner akhirnya mampu menaklukkan sirkuit yang tidak disukainya yaitu sirkuitnya si Badai Ike dengan catatan waktu 46m 52.786 detik, meninggalkan Pedrosa di tempat kedua dengan selisih waktu 5.172 detik. Sementara itu si Tuan Rumah Ben Spies menempati posisi ketiga dengan selisih waktu yang cukup jauh dari Pedrosa. Baca lebih lanjut

4 Indikator Keberhasilan Shaum Ramadhan (Bag. Empat) – Habis

Assalaamu ‘ alaikum wr. wb.

Mari kita lanjutkan pembahasan kita tentang hakekat taqwa, artikel ini merupakan kelanjutan dari trit sebelumnya (Bag.3). Kali ini merupakan bahasan yang terakhir yaitu hakikat taqwa yang Keempat menurut Ali bin Abi Thalib adalah وَالرِّضَا بِالْقَلِيْلِ (Ridho Meskipun Sedikit). Setiap kita pasti ingin mendapat sesuatu khususnya harta dalam jumlah yang banyak sehingga bisa mencukupi diri dan keluarga serta bisa berbagi kepada orang lain. Namun keinginan tidak selalu sejalan dengan kenyataan, ada saat dimana kita mendapatkan banyak, tapi pada saat lain kita mendapatkan sedikit, bahkan sangat sedikit dan tidak cukup.

Orang yang bertaqwa selalu ridha dan menerima apa yang diperolehnya meskipun jumlahnya sedikit, inilah yang disebut dengan Baca lebih lanjut

Win 100 : Si Penantang KSR 110

Ketika mang uDien jalan-jalan di dunia maya, eh ketemu si kurus aka motornya pak Camat. Tapi yang bikin mang uDien terkesan adalah tampilannya yang jauh berbeda dari aslinya. Ya jelaslah karena si Win ini udah dimodifikasi menjadi mini trail. Baca lebih lanjut

Hasil FP-3 dan Qualifikasi Motogp Indianapolis 2011 : Stoner Pecahkan Record Best Lap Ditempel Duo Yamaha

Luar biasa memang, mulai dari FP-1 hingga QTT terjadi peningkatan torehan waktu. Kita lihat torehan waktu terbaik di FP-1 adalah 1m 43.260 detik (Ben Spies). Di FP-2 adalah 1m 40.724 detik (Stoner), di FP-3 adalah  1m  39.538s (Stoner) dan di QTT 1m  38.850s (Stoner). Dominasi 5 pembalap pun masih mewarnai setiap free practise yaitu Stoner, Ben Spies, Pedrosa, Simoncelli dan Dovisiozo. Sementara Jorge Lorenzo hanya mampu satu kali menclok di lima besar ketika free practise 2. Namun di babak kualifikasi Jorge Lorenzo mencatat torehan waktu terbaiknya merangsek di urutan ke 3 menyisihkan Dani Pedrosa dan Dovisiozo. Sedangkan Marco Simoncelli di babak Qualifikasi melorot ke urutan ke 7 di bawah Colin Edwards. Baca lebih lanjut

4 Indikator Keberhasilan Shaum Ramadhan (Bag. Tiga)

Assalaamu ‘alaikum wr. wb.

Menyambung tulisan sebelumnya (Bag.Dua), hakekat taqwa yang Ketiga menurut Ali bin Abi Thalib ra  adalah وَاْلإِسْتِعْدَادُ لِيَوْمِ الرَّحِيْلِ (Mempersiapkan Diri Untuk Akhirat). Mati merupakan sesuatu yang pasti terjadi pada setiap orang. Keyakinan kita menunjukkan bahwa mati bukanlah akhir dari segalanya, tapi mati justeru awal dari kehidupan baru, yakni kehidupan akhirat yang enak dan tidaknya sangat tergantung pada keimanan dan amal shaleh seseorang dalam kehidupan di dunia ini. Karena itu, orang yang Baca lebih lanjut

4 Indikator Keberhasilan Shaum Ramadhan (Bag. Dua)

Assalaamu ‘alaikum wr.wb.

Menyambung artikel sebelumnya (Bag. Satu), Hakikat taqwa yang Kedua kata Ali bin Abi Thalib r.a. adalah وَالْعَمَلُ بِالتَّنْزِيْلِ (Beramal Berdasarkan Wahyu). Al-Qur’an diturunkan oleh Allah swt untuk menjadi petunjuk bagi manusia agar bisa bertaqwa kepada-Nya. Karena itu, orang yang bertaqwa akan selalu beramal atau melakukan sesuatu berdasarkan wahyu yang diturunkan oleh Allah swt, termasuk wahyu adalah hadits atau sunnah Rasulullah saw karena ucapan dan prilaku Nabi memang didasari oleh wahyu. Dengan kata lain, seseorang disebut bertaqwa bila melaksanakan perintah Allah swt dan menjauhi larangan-Nya. Baca lebih lanjut